loading...

4/26/2015

SPANING DROUP/TURUNNYA TEGANGAN LISTRIK

Sering kita melihat lampu di rumah kita sering berkedip,kadang-kadang redup dan kadang- kadang terang,itu tandanya listrik di rumah kita mengalami turun tegangan,normalnya tegangan listrik adalah 220 volt,apabila lampu sering berkedip berarti tegangan kurang dari 220 volt.
Ada beberapa hal, yang mempengaruhi tegangan menjadi droup/turun tegangan,
Pertama,Mungkin sambungan instalasi listrik kita,di panel maupun di titik sambung kendor.
Yang kedua tegangan dari jaringan PLN yang kurang baik untuk jaringan yang dari PLN banyak faktor yang mempengaruhi terjadinya spaning droup/turunya tegangan listrik ialah
1.ada sambungan dari penampang/JTR yang kendor,biasa di titik sambung join slave(js)pada penampang JTR atau pada sambungan penampang JTR dan SR(sambungan rumah).
2.graunding/netral jaringan PLN kurang bagus.
3.travo sudah over load/pemakaian sudah melewati kapasitas trafo di gardu PLN.
Solusi untuk mengatasi tegangan turun/spaning droup ialah,pertama periksa semua titik sambung instalasi listrik maupun panel listrik,buat grounding sendiri untuk instalasi listrik di rumah kita.dan gabungkan antara netral dari instalasi listrik dengan grounding yang kita buat.
Bilamana cara itu belum berhasil,alternatif lainya adalah memasangkan stabilizer.
Stabilizer adalah penyetabil tegangan listrik,apabila tegangan dari PLN kurang dari 220,maka stabilizer akan menyetabilkan menjadi 220 dan juga sebaliknya apabila tegangan dari PLN lebih dari 220 volt maka stabilizer akan menyetabilkan menjadi 220 volt.
Cara pemasangan stabilizer:
Sambungkan kabel dari kwh PLN ke infut stabilizer dan output stabilizer di sambungkan ke panel distribusi.

4/23/2015

CARA MENGETAHUI KEBOCORAN ARUS LISTRIK DI INSTALASI LISTRIK



KEBOCORAN ARUS LISTRIK


sering kali kita tidak menyadari bahwa di instalasi listrik di rumah kita terjadi kebocoran arus listrik,dan ini akan mengakibatkan putaran kwh semakin kencang,ini terjadi karna adanya shot kabel listrik ke tembok maupun ke ground ataupun ke tanah.
Dan berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mendeteksi tingkat kebocoran arus listrik pada instalasi pemanfaat tenaga listrik tegangan rendah :

2.CARA MENGETAHUI KEBOCORAN ARUS LISTRIK 


1.Matikan semua beban listrik / pemakaian listrik dengan cara mencabut steker (kontak tusuk) kulkas, pesawat TV, Radio, AC, Kipas Angin, Strika Listrik, Rice Cooker dan sebagainya, maupun melalui saklar untuk mematikan lampu-lampu dalam ruangan dan sebagainya.
2.Setelah tidak ada beban yang tersambung atau menyala, selanjutnya cek putaran piringan kWh meter,apakah berhenti sama sekali, masih berputar tapi pelan sekali atau masih berputar cepat. Pengecekan ini hanya dapat dilakukan dengan mudah pada kWh meter jenis mekanik yang menggunakan piringan, sedangkan pada kWh meter jenis digital/elektronik akan sedikit sulit dalam penghitungan angka digitnya sehingga akan memerlukan waktu yang lebih lama.
3.Selanjutnya matikan sakelar atau MCB pada BOX Sikring/ (Panel Instalasi ), yang biasanya dipasang tidak jauh dari letak KWH, lihat dan amati dengan cermat hasilnya, apakah ada perbedaan antara kondisi pada langkah ke 2 diatas dengan kondisi pada langkah ke 3 ini.
4.Langkah pada tahap berikutnya adalah mematikan atau meng OFF kan tuas alat pembatas (MCB) di KWH, lihat dan  amati dengan cermat hasilnya, apakah ada perbedaan antara kondisi pada langkah ke 3 diatas dengan kondisi pada langkah ke 4 ini.

5.Kesimpulan dari hasil pengamatan pada langkah ke 2, langkah ke 3 dan langkah ke 4 


HASIL PENGAMATAN KEBOCORAN ARUS LISTRIK

a.Jika hasil pengamatan pada langkah ke 2 menunjukan bahwa piringan kWh meter (jenis mekanik) tidak berputar, dapat dipastikan tidak ada keboran pada instalasi listrik;
b.Jika hasil pengamatan pada langkah ke 2 menunjukan bahwa piringan kWh meter (jenis mekanik) berputar pelan/lambat atau cepat, dapat dipastikan ada keboran pada instalasi listrik.
c.Jika hasil pengamatan pada langkah ke 3 menunjukan bahwa piringan kWh meter (jenis mekanik) tidak berputar, dapat dipastikan tidak ada keboran pada instalasi listrik; namun sebaliknya jika piringan kWh meter (jenis mekanik) masih tetap berputar, maka dapat dipastikan bahwa terdapat kebocoran instalasi antara KWH dengan PANEL
d.Jika hasil pengamatan pada langkah ke 4 menunjukan bahwa piringan kWh meter (jenis mekanik) tidak berputar, dapat dipastikan tidak ada keboran pada instalasi listrik; namun sebaliknya jika piringan kWh meter (jenis mekanik) masih tetap berputar, maka dapat dipastikan bahwa terdapat ketidak-normalan pada intalasi kWh Meternya.

SELENGKAPNYA:
www.dbselektric.net





VEDIO SIMULASI KEBOCORAN ARUS LISTRIK






Kumpulan Informasi Maya

4/22/2015

PEMILIHAN UNTUK MCB UNTUK INSTALASI RUMAH

MCB atau miniature circuit breaker  adalah sebuah alat yang membatasi arus listrik dan sekaligus sebagai sekering pengaman dan juga sebagai pemutus ataupun penyambung arus listrik.
Mcb ada beberapa ukuran mulai dari 2 A,4 A,6 Adan seterusnya,dan mcb juga ada yang 1 fasa dan juga ada yang 3 fasa,yang tiga fasa di gunakan untuk listrik 3 fasa saja dan alat alat yang menggunakan arus listrik yang 3 fasa.di pasaran banyak sekali merk mcb dari yang termahal sampai yang termurah.
Cara kerja mcb,mcb sebagai pembatas arus,apabila penggunaan beban sudah melebihi kapasitas mcb maka mcb akan triff atau off.

Mcb sebagai sekering,apabila terjadi konsleting pada instalasi maka secara otomatis mcb akan triff/off dan memutuskan arus listrik yang mengalir.
Mcb sebagai pemutus dan penyambung,apa bila ada kerusakan pada instalasi untuk keamanan dan keselamatan arus listrik harus di matikan.
Dan untuk pengaman instalasi di rumah anda sebaiknya memilih mcb yang berkwalitas,dan menjamin standar keamanan,dan jenis mcb ini memang tergolong yang agak mahal.
ada juga di pasaran mcb yang harganya murah,dan mcb ini sangatlah tidak cocok untuk di pasang walaupun harganya murah karna isi dalam mcb jenis ini hanyalah kabel serabut dan fungsi mcb jenis ini hanyalah untuk pemutus dan penyambung saja dan tidak bisa triff klo ada konsleting listrik.
dan berikut adalah gambar isi dalam dari mcb yang baik
TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG

mungkin hanya ini yang dapat saya sampaikan tentang mcb,semoga bermanfaat

PEMILIHAN LAMPU HEMAT ENERGI

Untuk penghematan penggunaan listrik sebaiknya memperhatikan lampu yang akan kita pasang,lampu sebaiknya menggunakan lampu yang hemat energi dan yang mampu memberi penerangan yang cukup untuk ruangan.
Untuk peneranga rumah sebaiknya tidak menggunakan lampu dengat watt yang besar,sebaiknya tidak menggunakan lampu pijar di karnakan lampu pijar penggunaan watt besar tp nyalanya tidak terang
Dan jangan menggunakan lampu yang murah yang biasa banyak di pasaran karna jenis lampu ini biasanya mudah sekali mati dan tidak awet selain itu lampu jenis ini biasa di dalam rangkaian tidak di lengkapi dengan sekering pengaman dan apabla terjadi kerusakan pada rangkaian akan mengakibatkan konsleting listrik.




Dan sebaiknya gunakan lampu LED yang sangat hemat energi,



Berikut merupakan kelebihan lampu LED :
  • Mempunyai umur penggunaan yang lebih lama dibanding lampu biasa. LED bisa mencapai keawetan hingga 30 ribu jam.
  • Mempunyai efisiensi energy hingga 80-90 persen. Jauh lebih baik dibanding lampu lainnya. Selain itu LED juga hanya memerlukan tegangan listrik yang rendah.
  • Cahaya yang dihasilkan lampu LED tidak panas. LED tidak memproduksi sinar UV dan energy panas.
  • Cahaya yang dihasilkan lampu LED juga tidak mendistorsi warna sekitar, sehingga lebih aman digunakan untuk penerangan jalan.
  • Ukuran yang lebih kecil sehingga dapat diaplikasikan dengan lebih praktis.
  • Tidak mengandung merkuri sehingga lebih ramah lingkungan.
  • Dengan lensa optik yang sesuai, cahaya lampu LED dapat diarahkan sesuai keinginan
Selain keunggulan dan kelebihan lampu LED diatas, lampu LED juga mempunyai kekurangan dimana membuat orang sedikit berpikir untuk membelinya. Berikut kekurangan lampu LED :
  • Harga lampu LED masih tergolong mahal
  • Suhu lingkungan dapat mempengaruhi umur lampu LED

  • Intensitas cahaya yang termasuk kecil.
Dan berikut ini saya perkenalkan lampu yang sangat cocok untuk di pakai sehari hari,lampu led merk koss 7 watt lampu ini setara dengan lampu plc 21 wartt dan setara dengan 140 watt lampu pijar,dan dengan harga yang terjangkau.
harga lampu led zentama 3 watt saya tawarkan dengan harga Rp 11.000.
harga lampu led koss 5 watt saya tawarkan dengan harga Rp 14 000
harga lampu led koss 7 watt saya tawarkan dengan harga Rp 17500.
dan harga bisa setiap saat berubah
untuk pemesanan bisa menghubungi di 081315145936


4/21/2015

CARA INSTALASI PHOTOSHEL PADA LAMPU

Sudah pernah lihatkan? lampu yang kalau malam nyala sendiri dan siang padam sendiri?lampu yang nyala saat gelap dan padam saat terang itu menggunakan alat dalam bahasa kelistrikan sehari hari,di sebut photosel alat ini sebenarnya hanya sebagai kontrol otomatis untuk sakelar lampu.alat ini akan on pada saat gelap dan akan off pada saat terang,biasanya alat ini di pakai untuk penerangan jalan,dan di gunakn juga untuk keperluan rumah tangga misalnya di pakai di lampu depan rumah atau di pakai untuk lampu teras,tujuannya adalah apabila rumah di tinggal pergi dan dalam keadaan kosong lampu akan menyala dengan sendirinya di saat malam hari jadi terkesan rumah ada orangnya.di pasaran ada berbagai macam bentuk dan ukuran dan ada juga yang sudah di taruh ddi fitting lampu,harga pun bervareasi,tergantung merk dan daya amperenya.
Berikut adalah cara pemasangan photosel ada tiga kabel,satu untuk fasa satu untuk negatif dan satu lagu untuk peretak ke lampu.
sambungkan kabel negatif dari instalasi ke kabel negatif photosel dan ke negatif lampu.
sambungkan kabel fasa(+)dari instalasi ke kabel fasa(+)photosel dan yang terakir
sambungkan kabel dari lampu ke kabel peretak dari photosel,dan untuk lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah ini:

4/20/2015

HAL HAL YANG BISA MENIMBULKAN KEBAKARAN PADA INSTALASI LISTRIK

Ada beberapa hal yang bisa menimbulkan kebakaran dari aliran listrik,

1. karna terjadi konsleting listrik,sehingga menimbulkan percikan api yang berdekatan dengan bahan yang mudah kebakar.
2. sambungan pada instalasi listrik yang tidak sempurna,sehingga setiap ada beban listrik yang mengalir sambungan tersebut terus menerus akan menimbulkan pecikan api,dan sambungan yang kendor tidak bisa membuat protek/terputusnya pada fuse/mcb
3. penggunaan stop kontak yang menumpuk,karna stop kontak yang menumpuk tidak mampu menahan beban yang mengalir sehingga stop kontak akan menjadi panas dan terbakar.
4. instalasi pada panel listrik yang tidak sempurna,pemasangan pengabelan pada mcb tidak kencang/kendor sehingga mcb tersebut akan terbakar dan menimbulkan api.
5. instalasi pada KWH meter pln yang tidak sempurna,didalam Kwh meter terdapat terminal/sambungan antara kabel milik PLN dan kabel unuk instalasi rumah,bila sambungan pada terminal tersebut kurang kencang akan membuat terminal akan panas dan meleleh,mengakibatkan terjadinya shot antara kabel SR pln dan body kwh,mengakibatkan ledakan yang menimbulkan bola api.
6. adanya pencurian arus listrik milik PLN,dengan sambungan yang tidak sempurna,misalnya dengan cara di paku pada kabel SR,dengan cara dililit pada SR yang tidak memenuhi standar keamanan,apabila terjadi konsleting listrk bisa menimbulkan ledakan dan bola api.

UNTUK LEBIH DETAIL KLIK GAMBAR DI SAMPING

4/19/2015

PANEL LISTRIK DALAM RUMAH TANGGA


Bagi anda yang ingin membangun rumah tinggal sebaikkan memperhitungkan dengan cermat tentang instalasi listrik yang akan di buat,dan sebaiknya mencari tenaga ahli atau yang sudah berpengamalan di bidang instalasi listrik,jika kita asal saja dalam memasang instalasi selain juga tidak aman juga akan berdampak pada sulitnya pemasangan kwh meter oleh PLN karna tidak sesuai dengan prosedur yang di tetapkan oleh PLN,sebelum jauh membahas tentang instalasi selanjutnya di sini saya akan mebahas tentang panel listrik.
panel listrik adalah tempat pembagian jalur instalasi listrik,di dalam panel listrik terdiri box dan mcb,jumlah mcb di sesuaikan dengan penggunanaan,bisa 4 group atau 8 group atau 12 group ataupun lebih,tujuan pemasangan panel listrik adalah untuk meregrouping jalur instalasi,misalnya 1 mcb untuk satu jalur instalasi untuk ruang tamu,dan begitu seterusnya,jadi pembagian group ini selain untuk menghindari keleihan beban kabel juga untuk memudahkan untuk perbaikan instalasi listrik apabila ada kerusakan atau konsleting listrikdan juga apabila salah satu group instalasi ada yang konslet cukup di matikan saja mcb di panel dan group yang lain masih bisa di fungsikan,instalasi panel harus benar benar rapi dan tidak boleh asal,apabila instalasi panel di lakukan dengan tidak benar bisa mengakibatkan terjadinya kendor pada terminal maupun di mcb bisa mengakibatkan panas pada kabel dan pada mcb dan bisa berefek pada terbakarnya kabel dan sangat berpengaruh pada voltase listrik.dan sebaiknya penel listrik di lakukan pemeriksaan secara rutin.


 untuk selanjutnya klik gambar di samping,.........